08 April 2018

DOA RATU SURGA, Doa Penghormatan Kepada MARIA

Gereja Katolik Santo Mikael DemakDoa Ratu Surga (bahasa Latin: Regina Cæli atau Regina Cœli), adalah suatu doa penghormatan kepada Maria. Doa Ratu Surga ini adalah salah satu dari empat Antifon Maria yang mana dalam Ibadat Harian (Horarium) biasa didaraskan atau dinyanyikan setelah doa sore/malam (Vespers atau Compline) selama Masa Paskah (sejak Compline hari Sabtu Suci atau Vigili Paskah, sampai dengan Pentakosta --hari Minggu ketujuh setelah Paskah). Doa Ratu Surga jugadigunakan sebagai pengganti Angelus (Doa Malaikat Tuhan) selama Masa Paskah, dengan 3 kali waktu pendarasan yang sama yaitu: pagi (06.00), siang (12.00), sore (18.00).


Ratu Surga bersukacitalah, alleluya.
Sebab Ia yang sudi kau kandung, alleluya,
Telah bangkit seperti disabdakan-Nya, alleluya
Doakanlah kami pada Allah, alleluya
Bersukacitalah dan bergembiralah, Perawan Maria, alleluya,
Sebab Tuhan sungguh telah bangkit, alleluya

Marilah berdoa :
Ya Allah, Engkau telah menggembirakan dunia dengan kebangkitan Putra-Mu, Tuhan kami Yesus Kristus. Kami mohon : perkenankanlah kami bersukacita dalam kehidupan kekal bersama bunda-Nya, Perawan Maria. Demi Kristus, pengantara kami.
Amin.